Senin, 23 April 2012

Prestasi Dalam dan Luar Negeri MUHAMMAD S.Pd.I








Taliwang, April 2012
Profil Guru kita untuk bulan ini adalah Guru agama terbaik yang kita miliki Bapak Muhammad S.Pd.I. beliau menerima Sk pertama pada bulan maret tahun 2000 di SDN desa Beru,  Brang Rea, selama 12 tahun sudah dia mengabdi untuk tanah pariri lema bariri ini, dia telah menoreh pretasi baik ditingkat kabupaten, provinsi, nasional dan pengalaman Luar Negeri.
Berlamatkan di RT 04/Rw 03 Kel. Bugis disanalah di membangun keluarga kecilnya dengan beristrikan Ibu suryani, dia memperoleh  buah hati yang bernama Nurfadilah al adabiyah,  Abu Laitz qhondy dan  Fadlul umam han nabas.
Berkat dukungan istri, anak dan rekan Guru lainnya, dia telah mendapatkan berbagai prestasi selam menjadi seorang guru, Menjadi guru agama terbaik tahun 2010 (peringkat 6), guru agama terbaik tahun 2011 (peringkat 10),  dan guru SD terbaik tahun 2011 (peringkat 1) Nasional.
Prestasi tidak hanya diraih oleh bapak beranak tiga ini tetapi anak yang bernama Nurfadila al adabiyah adalah  juara 1 MTQ seprovinsi 2012 .
Setelah meraih Guru SD terbaik tahun 2011, pak Muhammad S.Pd.I mendapatkan kesempatan untuk Study banding ketiga Negara yaitu Belanda, Belgia, dan paris,  disana dia sempat berkunjung ke SIN (Sekolah Internasional), Madurodam, museum Belanda, dan SIIN (Sekolah Internasional Indonesia Nederland). Banyak sekali pengalaman yang dapat kita petik dari keberhasilan beliau ini.
Kesan selama di luar negeri : di luar negeri sangat disiplin, manusianya lebih hemat, banyak berjalan kaki dibanding yang menggunakan kendaraan.
Pesan : tingkatkan lagi disiplin karena dengan disiplin itu kunci kesuksesan, setiap orang bisa sukses asalkan berdisiplin
Pesan : ayo Indonesia, jangan kalah dengan Negara lain kita harus menjadi orang yang mau berubah dari kebodohan menjadi manusia yang pandai.
Pewawancara ;
Shafa aldiena meraldine, aisyah Ummi Kharisma, Azra Furqony Mujitahid,  Mara Salsabila Makaroda  
 



0 komentar:

Posting Komentar